Cara mudah mengganti kata sandi atau password Facebook

Cara mudah mengganti kata sandi atau password Facebook

Panduan cara mengganti kata sandi Facebook dengan mudah lewat HP Android terbaru 2020.

Bagaimana cara mengubah atau mengatur ulang kata sandi Facebook saya?. ( Lewat HP Android )


Saat ini banyak sekali orang yang menggunakan aplikasi Facebook untuk keperluan bisnis ataupun hal lainnya yang mungkin sangat bermanfaat baginya, tetapi kebanyakan orang juga belum mengetahui untuk menjaga keamanan akun Facebook mereka agar tidak mudah dibobol oleh orang lain.

Informasi:Mengganti password Facebook dengan password yang kuat dan sulit ditebak merupakan salah satu langkah yang perlu dilakukan.

Bagi yang sudah memiliki akun Facebook tetapi belum mengetahui apakah akun tersebut sudah dalam keadaan aman atau belum, anda seharusnya membaca artikel ini hingga akhir, supaya anda dapat menerapkan atau mengatur ulang akun Facebook anda hingga lebih aman.

Bagi anda yang sudah terlanjur menggunakan kata sandi atau password yang lemah dan mudah sekali di tebak, anda bisa menggantikannya sekarang juga melalui artikel berikut ini.

Cara mudah mengganti kata sandi atau password Facebook lewat HP Android.


Dalam tahapan ini ada dua kemungkinan yang dapat kita alami di saat ingin merubah kata sandi Facebook diantaranya:

  • Anda sudah masuk/login ke akun Facebook.
  • Anda tidak masuk/login ke akun Facebook. 

Informasi:Pada artikel yang kami tuliskan di bawah ini hanyalah cara mengubah kata sandi Facebook ketika sudah terhubung pada aplikasi Facebook.
Untuk cara mengubah kata sandi Facebook di saat tidak masuk/login, ( kehilangan akun Facebook ) kami akan menuliskan pada artikel selanjutnya, untuk itu bagi yang ingin mengetahui caranya, silahkan berkomentar pada kolom komentar yang tersedia di bawah.

  • Ubah kata sandi Facebook ketika anda sudah terhubung ( sudah login/masuk )


  1. Sentuh ikon tiga baris di sudut kanan atas aplikasi Facebook.
  2. Gulir ke bawah dan sentuh opsi pengaturan, lalu sentuh opsi "keamanan dan login".
  3. Di dalam tap baru yang terbuka,sentuh "ubah kata sandi".
  4. Selanjutnya,Ketik kata sandi Anda yang aktif  saat ini pada kolom pertama dan yang baru pada kolom kedua dan ketik ulang kata sandi yang baru pada kolom ketiga,lalu sentuh tombol simpan perubahan.
  5. Selesai.

Itu saja yang dapat anda lakukan jika ingin mengatur ulang kata sandi Facebook di saat sudah login/masuk pada akun anda.

Mungkin itu saja yang dapat kami tuliskan untuk anda.


Untuk menulis artikel tentang cara mengembalikan akun Facebook yang hilang, anda dapat berkomentar pada kolom komentar, agar kami dapat membantu memulihkan akun anda.

Sekian.

Share this:

Related Posts

Add Your Comment Hide Comment

Disqus Comments